Menu

    Pembalap - Pembalap Wanita Cantik Indonesia


    Kehadiran wanita di sebuah ajang balap memang sudah menjadi pemandangan umum. Biasanya para wanita cantik selalu menghiasi lintasan sebagai umbrella girl peneman para pembalap sebelum memulai start. Namun, kini sudah banyak para wanita cantik yang tak segan langsung turun di ajang balap sebagai pembalap sepeda, motor balap maupun mobil. Bahkan beberapa wanita tangguh nan cantik berikut ini pun miliki karir cemerlang di atas lintasan balap nasional.

    Siapa saja mereka? Berikut Daftar Pembalap Wanita Paling Cantik Di Indonesia.

    Pembalap - Pembalap Wanita Cantik IndonesiaPembalap - Pembalap Wanita Cantik Indonesia



    1. Sabrina Sameh
    Sabrina Sameh merupakan salah satu mojang cantik asal Bandung yang sukses menjadi salah satu pebalap drag race di kancah nasional. Bermula dari hobi semasa di bangku sekolah, ketertarikan Sabrina akan dunia adu kencang 1/4 mile ini berlanjut ke karir profesional. Dirinya pun kini sudah masuk dalam pembalap yang diperhitungkan di setiap kancah drag race nasional. Salutnya, meski jago di atas aspal, Sabrina tak kehilangan sisi feminimnya dengan tetap menjalani profesi lain sebagai model jikalau tidak ada even balap. Cantik bukan drag racer satu ini?

    Pembalap - Pembalap Wanita Cantik Indonesia




    2.Diandra Guatama
    Gadis cantik bernama Diandra Guatama kini juga makin eksis di kancah balap nasional Indonesia.Dirinya selalu menjadi magnet bagi para penonton di setiap gelaran ISOM (Indonesian Series of Motorsport) yang diselenggarakan di beberapa daerah. Prestasinya di ajang ISOM pun cukup cemerlang. Salah satu prestasi terbaik yang diperoleh Diandra adalah dengan menjadi juara umum di ajang Mercedes Benz Club Motorsport Indonesia Race Championship 2013 di kelas B5.
    Pembalap - Pembalap Wanita Cantik Indonesia



    3.Qholylla Ardillah
    Ada satu lagi wanita cantik yang sukses berkarir di ajang drag race nasional di Indonesia. Dirinya adalah Qholylla Ardillah. Sama-sama berasal dari Provinsi Jawa Barat, Qholylla yang bertampang kalem namun bernyali besar ini diketahui juga merupakan sahabat dekat dari Sabrina Sameh.





    4.Ade Destiy
    Selain di ajang Drag Race, Bandung juga sukses menyumbangkan satu wanita cantiknya ke ajang road race. Ade yang bertampang cantik dengan kulit putihnya sukses terjun ke ajang balap road race nasional dan mengukir pengalaman di atas aspal panas.

    5.Clio Clarissa Tjonadi
    Clio Clarissa Tjonadi adalah pebalap wanita yang memiliki karir menanjak di ajang slalom nasional. Bahkan Clio sukses menjadi juara di gelaran Honda Jazz Speed Challenge ISOM 2013. Gadis cantik ini menuai prestasi gemilang tersebut di saat usianya masih menginjak angka 18 tahun. Bukan tidak mungkin jika nantinya Clio yang mengawali karir dari dunia gokart ini bias menjadi driver unggulan di ajang balap nasional ke depannya.






    6. Alinka Hardianti 
    Seakan-akan menutupi keahliannya di balik kemudi mobil. Siapa yang menyangka bahwa gadis kelahiran tahun 1992 ini adalah salah satu pebalap drift wanita yang dimiliki Indonesia. Usut punya usut ternyata Alinka kecil sudah mengenal banyak hal mengenai otomotif di bawah bimbingan sang Ayah. 
    Dalam karirnya sebagai pebalap drift dan slalom wanita, Alinka pernah meraih juara di ajang “Drift War” 2012. Sedangkan di kejuaraan slalom, wanita pecinta pantai ini juga membuktikan bahwa dirinya mampu bersaing dengan pebalap pria yang mendominasi otosport ini. Di kejurnas Djarum Super MLD City Slalom 2013, Alinka Hardianti tercatat sebagai satu-satunya peserta wanita yang mengikuti Kejuaraan Nasional umum kelas A dan Kelas F.



    7. Raya Kitty
    Buat yang getol nonton matic race atau motoprix kelas matik pasti sudah tahu dengan pembalap cantik ini. Raya Kitty begitulah nama bekennya. Neng geulis kelahiran 10 Februari 1996 asli Soreang Bandung ini jadi pembalap cewek dengan prestasi balapnya yang semakin bersinar di 2014. Mengawali karir turun di event balap resmi pada tahun 2013 lalu, namanya sudah cukup familiar dikalangan balap. Wajah cantiknya dengan menggunakan wearpack, otomatis membuat rasa penasaran dengan kemampuannya menggeber motor.






    8. Indri Barbie 
    Pembalap cantik dari Bandung - cantik, berbakat, bernyali besar, bermotivasi tinggi, dan pantang menyerah, itulah indri nurila sari atau yang lebih di kenal dengan indri barbie, salah satu lady dragster di indonesia.



    9. Alexandra Asmasoebrata
    Allida Alexandra NurLuthfia lebih dikenal sebagai Alexandra Asmasoebrata atau biasa dipanggil Andra, gadis asli Jakarta ini memang penuh prestasi. Alexandra merupakan satu-satunya pembalap wanita dari Indonesia di kategori mobil formula dan gokart. Tak hanya lihai di atas trek balap, Alexandra juga cantik dan memukau. Ia bahkan berhasil masuk ke dalam daftar satu dari 25 wanita Indonesia terseksi versi FHM di tahun 2013. Alexandra terhitung sudah 37 kali mengikuti balapan Asian Formula Renault Challenge, dan posisi terbaiknya adalah ketika berhasil finish di posisi ketiga pada tahun 2011.





    10. Sheila Azhar
    Sheila Azhar adalah salah satu pembalap wanita yang baru berusia 16 tahun. Di latih oleh Abbys Performance. Sheila menggunakan Norival Aggressor untuk kendaraan andalannya.




    11. Risa Suseanty 
    Atlet nasional kelas downhill, Risa Suseanty berencana menbangun tempat pelatihan downhill bagi anak-anak sekitar yang memiliki minat tinggi terhadap olah raga tersebut namun kurang mampu untuk memiliki sepeda downhill, mengingat harganya yang tidak bisa dibilang murah. Untuk melancarkan rencana ini, Risa menjalin kerja sama dengan beberapa relasi yang berkompeten.




    12. Rally Marina
    Rally Marina menjadi pebalap wanita ketiga yang berhasil berkancah di even balap nasional. Bahkan Rally pernah ikut serta di ajang Lamborghini Blankpain Super Trofe Asia Series 2013 yang digelar di sirkuit Sepang, Malaysia. Rally yang sebelumnya telah banyak mengikuti ajang balap tingkat nasional ini akhirnya diberi kesempatan untuk mengikuti ajang balap internasional oleh pihak Lamborghini Indonesia tersebut.


    13. Monita Permata Wijaya
    Serupa dengan dara-dara berusia 16 tahun lainnya. Tubuhnya kecil. Tingginya sekitar 160 cm. Namun, di balik itu, dara bernama lengkap Monita Permata Wijaya ini adalah pembalap unggul di kelas drag race, yang juga dikenal dengan istilah sprints.
    Dalam kejuaraan di tingkat daerah, Monita berulang kali menyabet gelar juara. Khusus di tahun 2014, Monita sudah memenangi lima perlombaan balap. Satu di antaranya, Venture Sport Club (VCS) Drag Bike 2013.


    14. Bibit Eka Andiah Riya Buana
    Apalagi dara yang punya nama lengkap Bibit Eka Andiah Riya Buana ini sempat mengeyam sekolah calon pramugari. “Saat ini aku lebih suka dengan dunia racing, memang tak mudah dan butuh perjuangan. Hendra Kecil adalah inspirasiku,” kata Bibit, begitu dara kelahiran 3 April 1995 ini akrab disapa.

    1 komentar:

     
    Top